Sabtu, 01 Juni 2013

SEDULUR PAPAT

Jimat, jika saya lihat pengertian dasarnya dari kamus besar bahasa Indonesia, adalah benda yang dianggap memiliki kesaktian (dapat menolak penyakit, kebal, dsb). Kepercayaan terhadap jimat merupakan peninggalan kebudayaan dinamisme, sedangkan dinamisme itu sendiri adalah kepercayaan bahwa segala sesuatu memiliki kekuatan atau tenaga yang dapat mempengaruhi keberhasilan atau kegagalan usaha manusia dalam mempertahankan hidupnya. Dari kalimat yang ditulis di kamus besar bahasa indonesia, dikatakan bahwa jimat merupakan kebudayaa dinamisme, artinya dari kebudayaan jaman dulu ketika agama belum masuk. Karena dengan keterbatasan informasi yang diterima oleh mereka pada masa itu maka semua benda di-Tuhankan.
Lalu bagaimana dengan di jaman kita saat ini, dengan informasi yang sudah kompleks dan lengkap. Apa masih juga menganggap benda yang berpengaruh terhadap kehidupan kita? Ataukah kita sendiri yang menentukan bagaimana hidup kita. Saya jadi teringat dengan cerita salah satu peserta kelas Alpha Mind Control, beliau adalah seorang pengusaha minyak dari kalimantan.
“Mas wignyo, saya punya teman nih dia memiliki jimat sebuah bantalan kecil berwarna putih,kata dia dikasih ama seorang kiyai yang sudah dianggap guru oleh dia. Katanya, jimat ini bisa membuat orang yang melihat menjadi kagum dan hormat kepadanya. Dan dia merasakan ketika sudah 2minggu menyimpan benda itu didompet, sambil membaca amalan yg disarankan kiyai itu, memang orang-orang menjadi lebih hormat ama dia, itu menurut dia mas. Kalau menurut saya, semua orang dari dulu juga hormat ama dia, karena dia adalah seorang direktur bank daerah. Nah..suatu hari dia meminjamkan jimat itu kepada saudaranya karena saudara dia katanya ingin lebih berwibawa. Pintarnya, saudara dia itu membawa jimat ini ke guru dia juga seorang kiyai untuk menanyakan apakah isi jimat ini. Setelah dibuka, ternyata ada bacaan doa didalamnya, dan mas firman tahu apa isi doanya? doa untuk seorang perempuan saat melahirkan. Yang jika diartikan dalam bahasa Indonesia : Ya Allah mudahkan persalinan saya, lahirkan dia selamat didunia jadikan dia anak yang sholeh”
Spontan, kamipun tertawa mendengar cerita bapak tadi. Ternyata yang selama ini dianggap sebagai jimat kewibawaan, adalah doa untuk seorang perempuan melakukan persalinan. Lalu mengapa pada seseorang yang memegang jimat tadi ketika tidak mengetahui isinya maka apa yang dikatakan oleh pemberi jimat akan terjadi? Karena si pemegang jimat tadi, sudah menyimpan persepsi dipikirannya bahwa orang yang memberi jimat ini adalah seorang guru yang memiliki keimanan tinggi sehingga dekat dengan Tuhan. Maka apapun yang diberikan sudah dianggap memiliki kekuatan.
Kalau hanya bermain “dianggap” maka apapun juga bisa dong dianggap memiliki kekuatan. Ketika ada orang bertanya ke saya, apa “pegangan” saya agar terlihat berwibawa dan tenang, maka jawaban saya, banyak yang saya pegang untuk membuat diri saya berwibawa dan tenang, apa itu ? Laptop kecil saya, smartphone blackerry dan nokia lumia…he..he….3 benda ini adalah pegangan saya, dengan 3 benda ini membuat saya sangat nyaman dan tenang.
Jadi apakah setiap orang bisa membuat jimat nya? Jawabannya, 90% bisa, anda tinggal butuh 10% lagi untuk memastikan bahwa jimat anda bekerja, apa itu? yaitu mengenali cara kerja pikiran, cara memerintahkan pikiran, sehingga dengan menguasai ilmu pikiran, anda pun siap memiliki banyak jimat yang anda bisa buat sendiri, tanpa ritual, tanpa puasa dan bahkan bendanya adalah benda2yang anda sukai. Untuk belajar tentang kerja pikiran.
 Bahkan, sebenarnya anda bisa membuat jimat yang tidak berwujud, yaitu jimat virtual..he.he.. keluar lagi nih istilah baru, jimat virtual, temannya sahabat virtual. Saya memang suka menggunakan kata-kata virtual ini. Semua kembali kepada pikiran kita, dengan memaksimalkan pikiran maka artinya kita mensyukuri Tuhan. Dengan membuat jimat virtual, kita bukan menjadi syirik tetapi malah semakin medekat kepada Tuhan dengan penuh syukur, sebab Tuhan sudah memberikan Pikiran yang luar biasa untuk kita.
Sahabat virtual/khodam ini sudah ada dalam diri kita. Kadang-kadang kita sudah memilikinya dan memanfaatkannya, tetapi belum tahu ilmunya. ketika anda mahir mencari barang yang hilang atau penyembuhan misalnya anda membuat entitas itu tanpa sengaja. Bagaimana kalau anda membuatnya dengan sengaja dan memberinya perintah sehari-hari. Ikuti pelatihan kami.Anda tidak akan sesat justru tahu rahasia semua ilmu metafisik.

Tidak ada komentar: